Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami - Informasi Pendidikan, Teknologi dan Travelling

Breaking

Friday, July 3, 2020

Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami

kulit jeruk mampu memutihkan ketiak karena kandungannya yang baik

Halo Bloggers, Kali ini kami akan membahas tentang kesehatan, yaitu kesehatan dan kebersihan salah satu anggota tubuh, yang mana bagian ini merupakan bagian yang kadang tanpa sengaja kita perlihatkan, namun menjadi tontonan orang banyak, yaitu ketiak.

Ketiak merupakan salah satu bagian tubuh yang berada diantara bagian tangan atas dengan bagiain tubuh bagian atas. Salah satu fakta yang menarik dari ketiak adalah bahwa banyak orang memiliki kulit ketiak berwarna gelap. Iya kulit ketiak yang berwarna hitam ini disebabkan oleh beberapa faktor mulai dari terlalu sering dicukup, adanya penumpukan kulit mati, penggunaan wax pencabut bulu berbahan kimia, kulit ketiak yang jarang bernapas, serta bisa juga diakibatkan oleh penggunaan deodoran yang berbahan dasar alkohol. Iya adalah kulit ketiak yang hitam merupakan reaksi kulit yang diakibatkan oleh paparan terhadap suatu elemen, hampir mirip seperti proses pencokelatan kulit yang diakibatkan sinar UV matahari. 

Memiliki kulit ketiak berwarna gelap bisa jadi menjadi masalah serius bagi beberapa orang. Iya apalagi bagi mereka yang sering tampil dengan pakaian tanpa lengan. Nah bagi Anda yang merasa terganggu dengan warna ketiak Anda yang gelap, berikut adalah beberapa cara memutihkan ketiak secara alami:

•    Menggunakan sari kentang
Kentang memiliki khasiat sebagai pemutih alami pada kulit. Iya sari kentang adalah alternatif pemutih alami terbaik yang memiliki risiko paling kecil dibandingkan dengan produk pemutih yang lain. Nah bagi Anda yang ingin memutihkan kulit ketiak dengan menggunakan kentang, ada beberapa langkah yang harus dilakukan.
Siapkan beberapa butir kentang, kemudian iris seukuran genggaman tangan dan gosokkan langsung pada bagian ketiak. Dalam hal ini Anda dapat melakukannya secara rutin setiap hari terutama saat sebelum tidur. Selain itu, Anda juga dapat mengambil sari masker kentang untuk dibuat masker dan dioleskan selama 10 menit. Kemudian silahkan bilas dengan air bersih. Nah agar hasilnya maksimal, Anda dapat melakukannya dua kali sehari. 

•    Mentimun
Siapa sih yang gak kenal mentimun? Selain rasanya yang segar, buah ini juga memiliki banyak manfaat bagi kecantikan kulit. Mentimun memiliki kadar keasaman yang dapat bermanfaat sebagai agen pemutih untuk kulit. Dalam hal ini Anda dapat memulainya dengan menggosokkan irisan timur pada kulit ketiak. Selain itu Anda  juga dapat menumbuk timun, kemudian dioleskan pada bagian ketiak. Diamkan sekitar 10 menit kemudian silahkan cuci bersih dan keringkan dengan menggunakan handuk lembut. Anda dapat melakukannya dua kali sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

•    Kulit jeruk
Kulit jeruk ternyata juga dapat dimanfaatkan sebagai pemutih ketiak secara alami lho. Iya kulit jeruk juga memiliki agen pemutih dan exfoliator alami yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit yang kusam. Dalam hal ini ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan. Yang pertama silahkan keringkan kulit jeruk dibawah sinar matahari hingga benar-benar kering. Selanjutnya silahkan blender hingga halus untuk mendapatkan bubuk kulit jeruk. 

Kemudian Anda dapat mencampur bubuk kulit jeruk dengan air mawar dan susu. Jangan lupa diaduk hingga kental. Setelah itu silahkan oleskan pada kulit ketiak dan biarkan mengering selama 10 menit. Anda dapat menggosok secara perlahan, kemudian bilas dengan air hangat. Nah masker kulit jeruk ini memiliki manfaat untuk mengangkat sel kulit mati serta membuat kulit ketiak menjadi lebih halus dan cerah. 

•    Baking soda
Ternyata baking soda juga merupakan salah satu bahan yang dapat dijadikan perawatan untuk mengatasi kulit ketiak yang berwarna gelap. Caranya sangat mudah yaitu silahkan campur dengan sedikit air untuk menghasilkan masker kental, kemudian oleskan pada kulit ketiak dan gosok secara perlahan dengan menggunakan jari.
Nah itu dia beberapa cara memutihkan ketiak secara alami. Bahan-bahannya sangat mudah didapatkan dan mudah untuk diterapkan. Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad