cara mengetahui penyebab paket data kuota cepat habis - Informasi Pendidikan, Teknologi dan Travelling

Breaking

Sunday, April 22, 2018

cara mengetahui penyebab paket data kuota cepat habis

Kali ini kami akan membagikan tips tentang cara mengetahui penyebab paket data smartphone cepat habis terkuras yang kadang membuat bingung pemilik HP tersebut, mengingat semakin waktu berlalu semakin update juga berbagai aplikasi yang pastinya membutuhkan data yang besar untuk mendownloadnya.
baik sebelum kami membahas tentang tips atau cara mengetahui penyebab paket data cepat habis alias terkuras dengan cepat, kami akan menganalisis terlebih dahulu beberapa hal yang menyebabkan paket kita cepat habis, terlebih lagi kalau harga paketnya yang mahal ya guys.
cara mengetahui paket data cepat habis dan solusinya
ilustrasi kuota habis

1. Terlalu sering menonton Youtube maupun aplikasi yang berbasis video seperti Instagram dll, karena sekecil-kecilnya kualitas video tetap saja ukurannya besar, pun demikian kalau anda mengubah pengaturannya menjadi lebih kecil, kurang puas anda rasakan karena gambarnya yang kurang jelas alias buram.

2. Anda membagikan hotspot kepada orang lain.
faktor ini adalah hal terbesar yang membuat paket anda cepat sekali terkuras habis, meskipun teman anda hanya browsing saja tetapi anda dan orang yang nebeng wifi dengan anda tidak menyadari bahwa ada beberapa settingan di android maupun smartphone anda yang otomatis akan :
  1. Mengupdate aplikasi-aplikasi yang lama untuk diperbaharui apabila terkoneksi dengan wifi. otomatis paket anda akan cepat habis.
  2.  Sinkronisasi berbagai akun yang berjalan di background smartphone anda, lagi-lagi hal ini tanpa kita sadari.
  3. backup data otomatis yang juga menyerap data sangat banyak, semakin banyak data dalam smartphone anda maka sebanyak itulah sistem akan mengupload data tersebut.
  4. menyambungkan dengan laptop yang menggunakan windows 8 keatas, terlebih lagi windows 10, meskipun sudah dimatikan berbagai pengaturannya, windows tersebut tetap akan mengupdate sistemnya.
Solusi mengatasi paket data yang cepat habis
setelah kita mengetahui penyebab paket data yang cepat habis tersebut, maka selanjutnya kita akan membahas solusi mengatasinya agar tidak terulang lagi, terlebih lebih kalau paket datanya mahal maka akan membuat kita menjerit emosi tingkat tinggi seperti teman yang AFK ketika main mobile legend :D
  1. Hidupkan indikator kecepatan koneksi, untuk mengetahui berapa banyak data yang berjalan, untuk xiaomi caranya buka pengaturan > sistem & perangkat > notifikasi & status bar > bar status > klik tampil kecepatan koneksi
  2. Matikan update otomatis di playstore, dengan cara masuk ke akun playstore anda, kemudian pilih gambar garis-garis pojok kiri atas > setelan > update aplikasi secara otomatis > jangan update aplikasi secara otomatis
  3. untuk sinkronisasi data biasanya hanya Hape-hape tertentu, terlebih seperti xiaomi, maka anda harus extra menyettingnya agar paket data lebih hemat, tetapi untuk sinkron ini tergantung kebutuhan, kalau saya pribadi saya memilah milih aplikasi apa yang saya matikan sinkronnya, dan aplikasi lainnya masih hidup, seperti data gmail maka tetap saya nyalakan, yang saya matikan adalah sinkron data xiaomi tersebut dan juga google foto. Untuk caranya kurang lebih seperti diatas, tinggal cari pengaturan untuk mematikan sinkronnya
  4. backup data ini sama halnya seperti sinkron, untuk mematikannya juga sama seperti diatas, tetapi kurang asik kalau tidak kita bahas caranya. Nahhh, karena saya menggunakan xiaomi maka pengaturan yang saya bagikan adalah pengaturan yang ada di xiaomi, untuk handphone lainnya biasanya lebih mudah, kebetulan saya sebelumnya juga menggunakan berbagai mrek android. berikut : 
  • pilih pengaturan > setelan tambahan > cadangkan dan setel ulang > nonaktifkan dengan cara menggeser 
  • masih di setelah atas, scroll ke bawah > cadangan google & setel ulang > nonaktifkan
  • Akun > Sinkron > Mi Cloud >  cadangkan perangkat > nonaktifkan
sementara itu sudah cukup tahapan-tahapan cara mengetahui penyebab paket data kuota cepat habis dan solusi mengatasinya, kalau masih saja paket data anda terkuras habis, maka anda bisa mendownload aplikasi MY DATA MANAGER yang ada di playstore, nanti disana anda bisa mengetahui aplikasi apa saja yanng berjalan dan menguras habis paket data anda, sehingga cara selanjutnya adalah anda tinggal menonaktifkan bagian di aplikasi tersebut.
semoga cara ini bisa membantu anda
salam :)

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad